Penyortiran barang merupakan salah satu proses penting yang mempengaruhi efisiensi operasional dan produktivitas industri logistik. Penyortiran yang akurat dan cepat dibutuhkan untuk mengoptimalkan ruang penyimpanan, mempercepat proses pengiriman, dan mengurangi biaya operasional. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem penyortir barang otomatis yang dapat mengelompokkan barang berdasarkan tinggi barang menggunakan teknologi sensor inframerah yang dikendalikan oleh arduino nano. Metode yang digunakan melibatkan pemanfaatan sensor inframerah untuk mengukur tinggi barang secara akurat dan pemrograman arduino nano untuk memproses data dan mengontrol mekanisme penyortiran. Purwarupa sistem ini diuji dengan berbagai ketinggian barang untuk memastikan keakuratan dan keandalannya. Hasil uji coba menunjukkan bahwa sistem ini mampu melakukan penyortiran barang dengan tingkat akurasi yang tinggi dan waktu respons yang cepat, sehingga dapat menjadi solusi yang efektif untuk mengelola dan menyortir barang secara otomatis. Penelitian ini dapat memberikan kontribusi pada pengembangan teknologi penyortiran otomatis yang lebih efektif dan efisien.
Copyrights © 2025