Program ICSR merupakan salah satu upaya yang dilakukan perusahaan untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat sebagai hasil dari kegiatan operasional perusahaan. Lebih jauh, program ICSR yang telah dilaksanakan memberikan informasi kepada pemegang saham yang dapat digunakan untuk menilai kelangsungan hidup perusahaan di masa mendatang. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh ICSR dan GCG terhadap nilai perusahaan serta memverifikasi apakah profitabilitas memperkuat atau memperlemah ICSR dan GCG terhadap nilai perusahaan. Dengan menggunakan data keuangan dari perusahaan dalam Industri Keuangan Syariah yang terdaftar di Pasar Modal Indonesia penelitian ini menemukan bahwa ICSR dan GCG secara signifikan meningkatkan kinerja perusahaan.
Copyrights © 2024