Indonesian Journal of Economics and Finance
Vol. 1 No. 1 (2024)

Pengaruh Financial Knowledge ,Financial Attitude Terhadap Saving Behaviour Melalui Self Control Sebagai Mediasi Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Aldriansyah, Rio (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan dalam untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh financial knowledge dan financial attitude terhadap saving behaviour melalui self control sebagai mediasi pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara baik secara parsial maupun secara simultan. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Teknik pengambilan sampel penelitian ini adalah judgement sampling dengan menggunakan rumus slovin berjumlah 87 orang responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis jalur dengan aplikasi Partial Least Square (SmartPLS) untuk menguji tujuh hipotesis dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa secara parsial terdapat pengaruh financial knowledge dan financial attitude terhadap saving behaviour secara positif dan signifikan, pengaruh financial knowledge dan financial attitude terhadap self control secara positif dan signifikan, pengaruh self control terhadap saving behaviour secara positif dan signifikan, self control tidak memediasi pengaruh financial knowledge terhadap saving behaviour, self control dapat memediasi pengaruh financial attitude terhadap saving behaviour.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

IJoEince

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Indonesian Journal of Economics and Finance (IJoEince) this journal focuses primarily on promoting research results related to the business environment in Indonesia,which includes articles on the scientific research field of Management Sciences, includes the results of scientific research original. ...