Rambu lalu lintas merupakan papan yang berfungsi memperingatkan, melarang, memberi perintah, dan menunjukkan arah pengguna jalan. Pelanggaran rambu lalu lintas menjadi salah satu penyebab pelanggaran lalu lintas yang membahayakan diri sendiri dan pengendara lain. Pendidikan berlalu lintas pada usia dini diperlukan untuk mencegah peningkatan jumlah pelanggaran lalu lintas. Perkembangan teknologi membuat media pembelajaran semakin bervariatif. Salah satu contohnya adalah menggunakan media game edukasi. Tujuan dari game edukasi ini adalah membantu anak untuk lebih memahami fungsi rambu. Anak yang telah mengerti arti rambu lalu lintas diharapkan dapat menerapkan di kehidupan nyata. Dalam merancang game, yang pertama dilakukan sebelum melakukan coding adalah menentukan story yang dibuat dalam bentuk storyboard. Aplikasi game ini dikembangkan menggunakan Unity 3D game engine menggunakan bahasa pemrograman C#, serta objek tiga dimensi dibuat menggunakan Blender.Kata Kunci: Game edukasi, rambu lalu lintas, Unity 3D
Copyrights © 2021