Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (The Public Health Science Journal)
Vol. 13 No. 06 (2024): Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat

Terapi Foot Massage untuk Menurunkan dan Menstabilkan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi Gestasional

Herdiana, Yana (Unknown)
Galaupa, Resi (Unknown)
SR, Nurqalbi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan suatu kondisi dengan tekanan darah yang meningkat secara terus menerus pada pembuluh darah. Hipertensi di definisikan sebagai tekanan darah sistolik kurang lebih 140 mmHg serta tekanan darah diastolik kurang lebih 90 mmHg. pijat kaki merupakan alternatif terbaik untuk mengurangi tingkat tekanan darah diantara penderita hipertensi. Pijat memiliki efek meningkatkan sirkulasi, mengeluarkan produk sisa dari tubuh, meningkatkan mobilitas sendi, mengurangi rasa sakit dan menguragi ketegangan otot. Tujuan penelitian ini untuk Mengetahui terapi foot massage untuk menurunkan dan menstabilkan tekanan darah pada penderita hipertensi gestasional di Puskesmas Saketi Tahun 2023. Metode yang digunakan yaitu penelitian quasi experimental dengan pendekatan one group pre post design. Penelitian ini memberikan pretest kepada responden sebelum dilakukan foot massage dan post test sesudah melakukan foot massage. Analisis data menggunakan Wicoxon Signed Rank Test. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil penderita hipertensi yaitu 30 orang. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh Terapi Foot Massage untuk menurunkan dan menstabilkan tekanan darah (nilai p = 0,000) pada penderita hipertensi gestasional di Puskesmas Saketi Tahun 2023.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jikm

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Fokus Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (The Public Health Science Journal) membahas kesehatan masyarakat sebagai disiplin ilmu dan praktik yang terkait dengan tindakan preventif dan promotif untuk meningkatkan kesehatan masyarakat melalui pendekatan ilmiah yang menerapkan berbagai teknik. Fokus ini ...