Al-Mizan: Jurnal Kajian Hukum dan Ekonomi
Al-Mizan. Vol 10. No 02. ( 2024)

EFEKTIVITAS PERENCANAAN ANGGARAN DI KANWIL KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI MALUKU DALAM MENINGKATKAN KINERJA LAYANAN KEAGAMAAN

bin Tahir Achmad, Lulu (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Tujuan dari penulisan  ini untuk menganalisis efektivitas perencanaan dan pengelolaan anggaran di Kanwil Kementerian Agama Provinsi Maluku dalam mendukung layanan keagamaan. Meskipun sistem perencanaan anggaran telah mengikuti tahapan strategis yang sistematis, masih terdapat kendala dalam implementasinya. Beberapa faktor penghambat meliputi keterbatasan sumber daya manusia yang kompeten dalam pengelolaan anggaran, kendala teknis dalam sistem pencatatan dan pelaporan, serta kompleksitas birokrasi yang memperlambat pencairan dana. Selain itu, perubahan regulasi yang tidak terduga turut mempengaruhi fleksibilitas perencanaan anggaran. Namun, terdapat beberapa faktor pendukung yang berkontribusi terhadap peningkatan efektivitas anggaran, seperti kebijakan pemerintah yang menekankan transparansi dan akuntabilitas, peningkatan kapasitas sumber daya manusia, serta pemanfaatan teknologi dalam proses perencanaan dan monitoring anggaran. Berdasarkan hasil pembahasan diperlukan strategi yang lebih terintegrasi untuk mengoptimalkan efektivitas anggaran, termasuk penguatan koordinasi antarinstansi, percepatan proses administrasi anggaran, serta pemanfaatan sistem digital yang lebih efisien. Dengan demikian, pengelolaan anggaran yang lebih baik diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan keagamaan bagi masyarakat di Provinsi Maluku.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

al-mizan

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Al-Mizan: Jurnal Kajian Hukum dan Ekonomi berisi tentang persoalan hukum dan ekonomi Islam diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Agama Islam Babussalam Sula. Jurnal ini terbit 2 kali dalam ...