JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1

PENGARUH LIVE STREAMING, FREE SHIPPING DAN CONTENT REVIEW, TERHADAP IMPULSE BUYING PADA PENGGUNA TIKTOK SHOP DI WILAYAH RANOWANGKO

Langi, Chensy Cesya (Unknown)
Lapian, Joyce. S.L.H.V. (Unknown)
Roring, Ferdy (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Feb 2025

Abstract

Dalam era teknologi yang semakin maju, banyak pelaku bisnis memanfaatkan TikTok sebagai media promosi yang efektif untuk menyampaikan pesan dengan cepat. Dalam industri e-commerce di Indonesia, toko online memerlukan strategi, salah satunya adalah penyebaran informasi produk. Selain itu, tiga indikator dalam penelitian ini dapat memengaruhi dan memicu perilaku pembelian impulsif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Live Streaming, Free Shipping, dan Content Review terhadap Pembelian Impulsif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Sampel terdiri dari 100 responden melalui kuesioner dengan skala Likert dan dianalisis menggunakan regresi linear. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan, Live Streaming (X1), Free Shipping (X2), dan Content Review (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku Impulse Buying (Y). Kata Kunci: Siaran Langsung , Pengiriman Gratis, Ulasan Konten, Pembelian Impulse

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...