Jurnal Reka Lingkungan
Vol 12, No 3 (2024)

ANALISA KANDUNGAN UNSUR DAN OKSIDA LIMBAH FLY ASH DAN BOTTOM ASH SERTA POTENSI PEMANFAATANNYA

Kusdarini, Esthi (Unknown)
Febriyandi, Daniel (Unknown)
Cahyono, Yudho Dwi Galih (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2025

Abstract

Proses produksi energi listrik pada industri Pembangkit Listrik Tenaga Uap Kalimantan Barat-1 menghasilkan limbah fly ash dan bottom ash yang dihasilkan dari pembakaran batubara. Limbah ini berpotensi mencemari lingkungan sehingga sangat penting untuk dicari solusi penanganannya. Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mendapatkan prosentase jumlah limbah fly ash and bottom ash yang dihasilkan dibandingkan jumlah batubara yang dibakar; 2) mendapatkan kandungan unsur dan senyawa oksida fly ash dan bottom ash; 3) menentukan potensi pemanfaatan fly ash dan bottom ash. Metode penelitian yang digunakan adalah analisa unsur dan senyawa oksida menggunakan uji X-Ray Fluorescence (XRF), pengamatan di lapangan, wawancara, dan pengumpulan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) fly ash yang dihasilkan sebesar 2,9% dan bottom ash sebesar 1,5% dari berat batubara yang dibakar; 2) fly ash mengandung unsur utama rata-rata Fe 41%, Si 12%, Al 4,9% dan senyawa oksida utama rata-rata CaO 33%, SiO2 19%, Al2O3 7,0 %; bottom ash mengandung unsur utama rata-rata Fe 45%, Si 13%, Al 3,7% dan senyawa oksida utama rata-rata CaO 28%, SiO2 20%, Al2O3 5,3%; 3) Fly ash maupun bottom ash berpotensi untuk dimanfaatkan pada bidang konstruksi, pengolahan limbah, dan diekstraksi unsur berharga dan logam tanah jarang

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

lingkungan

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Fokus keilmuan dari Jurnal Reka Lingkungan meliputi Teknologi dan Manajemen dari bidang Teknik dan Ilmu Lingkungan. Beberapa ruang lingkup dari Jurnal meliputi sebagai berikut, namun tidak terbatas pada lingkup dibawah ini: 1. Ekologi, 2. Kimia Lingkungan 3. Teknik Lingkungan 4. Ilmu Lingkungan 5. ...