Prosiding Temu Profesi Tahunan PERHAPI
2023: PROSIDING TEMU PROFESI TAHUNAN PERHAPI

Siphon : Sebuah Metode Penirisan Air Dari Kolam Retensi Dengan Mengandalkan Gaya Gravitasi

Asrul, Asrul (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Mar 2025

Abstract

Tujuan dari proyek pemasangan Siphon ini adalah untuk mengurangi tinggi muka air dalam suatu kolam retensi Bilakmata Pond yang hampir penuh dan kemungkinan akan mengalami “overtopping”, karena Inlet Primary Steel Pipe terindikasi tersumbat oleh material kayu, sehingga perlu upaya untuk segera menurunkan muka air dan melakukan pembersihan inlet Steel Pipe tersebut secepat mungkin. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan menggunakan cara diskusi (Brainstorming), studi pustaka, dan melakukan uji coba langsung dilapangan. Proyek ini direncanakan akan menggunakan Poly Pipe HDPE dengan panjang pipa + 96 meter, dengan debit asumsi sebesar 160 liter per detik, direncanakan untuk mengeluarkan air sebesar 2.146.298 meter3. Hasil dari Analisa perhitungan yang telah dilakukan dengan menggunakan Siphon ini, elevasi air dapat diturunkan selama + 155,26 hari, Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini antara lain : Volume air yang dapat dipindahkan dengan menggunakan Siphon lebih banyak sebesar 9.625 meter3/Hari, lebih cepat 355.89 Hari, dan lebih hemat sebesar US $ 53.584,- jika dibandingkan bila menggunakan Dewatering Pump Multi Flow Type MF 340.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

prosiding

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering

Description

PROSIDING TEMU PROFESI TAHUNAN PERHAPI di terbitkan oleh PERHAPI dan terbit tahunan dan mempunya ISSN 2686-2603 (Online) & ISSN 2685-8908 (Cetak). ...