Status gizi siswa dapat dipengaruhi oleh pengetahuan tentang gizi seimbang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan gizi seimbang dengan status gizi siswa di SMK SPP SNAKMA Muhammadiyah Tanjung Anom. Metode yang digunakan adalah analitik observasional dengan pendekatan cross-sectional study. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2024 sampai dengan Juni 2024 di SMK SPP SNAKMA Muhammadiyah Tanjung Anom. Populasi penelitian adalah siswa kelas X dan XI, dengan jumlah sampel sebanyak 90 siswa yang dipilih secara sistematik random sampling. Hubungan antar variabel dinilai dengan uji Chi-Square dengan α = 0,001. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki pengetahuan gizi seimbang baik (67,8%) dan status gizi baik (78,9%). Simpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan gizi seimbang dengan status gizi siswa di SMK SPP SNAKMA Muhammadiyah Tanjung Anom, dengan nilai P sebesar 0,001 (P<0,05). Siswa didorong untuk lebih banyak membaca buku atau mencari referensi jurnal terkait gizi seimbang untuk meningkatkan pengetahuan mereka di bidang ini.
Copyrights © 2025