JIS: Journal ISLAMIC STUDIES
Vol. 1 No. 3 (2023): Juli 2023

Amar Ma’ruf Nahi Munkar Perspektif Al-Qur’an

Faelasup (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2023

Abstract

Penelitian dengan judul Amar Ma’ruf Nahi Munkar Perspektif Al-Qur’an ini dilatarbelakangi oleh kondisi masyarakat yang semakin dipenuhi dengan perbuatan-oerbuatan maksiat serta sedikitnya orang-orang yang menyeru untuk amar ma’ruf nahi munkar. Dari kemungkaran dan kemaksiatan tersebut menimbulkan bencana di mana-mana. Adapun focus penelitiannya adalah: 1) amar ma’ruf nahi munkar perspektif al-Qur’an 2). Aspek-aspek amar ma’ruf nahi munkar, 3) bentuk-bentuk amar ma’ruf nahi munkar dalam al-Qur’an. Metode penelitian yaitu jenis penelitian kepustakaan dengan studi literatur, artikel, jurnal ilmiah, dan penelusuran pada tafsir al-Qur’an yang berkaitan dengan amar ma’ruf nahi munkar. Hasil penelitian 1).   Ayat-ayat yang berkenaan dengan Amar ma’ruf nahi munkar dalam al-Qur’an cukup banyak, yaitu QS. Ali Imran 104-107, At-Taubah 71-72, Thaha 132, Fusilat 33, Yuusuf 108, An-Nahl 125, At-taubah 122, Asy-Syuaraa 214-215, Al-Maidah 78-79, dan Al-anfal 25. 2). aspek-aspek yang ada pada amar ma’ruf nahi munkar adalah aspek social dan aspek politik. 3). Bentuk amar ma’ruf nahi munkar di dalam al-Qur’an terdapat dalam surat al-A’raf 28, An-Nahl 90, Maryam 55, dan nisaa 37 yang mana bentuk amar ma’ruf nahi munkar seperti tidak melakukan perbuatan keji, berbuat adil, melaksanakan salat, membayar zakat, tidak menebar kebencian serta melakukan kebajikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jis

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

JIS : Journal ISLAMIC STUDIES adalah jurnal peer-review sebagai publikasi multi-disiplin yang didedikasikan untuk studi ilmiah tentang semua aspek keislaman dan dunia Islam, khususnya pada karya-karya yang berhubungan dengan pendidikan islam, sejarah islam, politik islam, ekonomi islam, sosiologi ...