Proximal: Jurnal Penelitian Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol. 8 No. 1 (2025): Sains Matematika dan Pendidikan Matematika

Implementasi Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Penemuan Guna Meningkatkan Ketuntasan Belajar Materi Tabung pada kelas IX SMP

Windy Margareta Ayu Rosita (Unknown)
Hadi, Muhamad Sofian (Unknown)
Astriyani, Arlin (Unknown)
Hilaliyah, Hilaliyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang dihadapi peserta didik mengenai rendahnya ketuntasan belajar peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran yang disebabkan kurang variasi dalam menggunakan media pembelajaran yang membantu pemahaman konsep pada peserta didik. Solusi dari permasalahan tersebut, guru dapat menggunakan lembar kerja peserta didik yang berbasis penemuan. Penelitian ini bertujuan untuk pengaruh implementasi lembar peserta didik yang berbasis penemuan pada materi tabung dalam meningkatkan ketuntasan belajar peserta didik kelas IX di SMP Dharma Karya Universitas Terbuka. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis penemuan ini memudahkan peserta didik dalam mencapai konsep tabung. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam satu siklus dengan subjek penelitian sebanyak 24 peserta didik kelas IX SMP Dharma Karya Universitas Terbuka. Teknik pengumpulan data berupa tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil yang diperoleh setelah mengimplementasikan LKPD berbasis penemuan didapatkan persentase ketuntasan belajar peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran yaitu jumlah peserta didik yang dapat mengidentifikasi unsur-unsur tabung sebesar 91.7%, jumlah peserta didik yang dapat menemukan rumus luas permukaan tabung sebesar 87,5%, jumlah peserta didik yang dapat menemukan rumus volume tabung sebesar 91,7%, jumlah peserta didik yang dapat menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan volume tabung sebesar 87,5%, dan jumlah peserta didik yang dapat menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan luas permukaan tabung sebesar 87,5%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa implementasi LKPD berbasis penemuan materi tabung berpengaruh terhadap peningkatan ketuntasan belajar peserta didik kelas IX SMP Dharma Karya Universitas Terbuka. Kata Kunci: Lembar Kerja Peserta Didik berbasis penemuan, Ketuntasan Belajar, Materi Tabung

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

proximal

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Proximal publishes research results, literature studies, and scientific papers on mathematics and mathematics education. Published scientific studies include Mathematics Teaching, Development of Mathematics Education, Mathematical Sciences, Applied Mathematics, Actuarial Mathematics, and related ...