Penelitian yang sedang dilakukan bermaksud untuk menguji pengaruh gaji dan motivasi kewirausahaan terhadap kinerja pekerja produksi pada usaha mikro. Di wilayah Kecamatan Tandes Surabaya, Jawa Timur, Indonesia terdapat 64 pekerja produksi di usaha mikro dan dari jumlah 64 pekerja tersebut merupakan sampel penelitian ini. Regresi linier berganda melalui software SPPS versi ke-26 menjadi metode untuk menganalisis datanya. Dibuktikan melalui hasil penelitiannya bahwa gaji mempengaruhi kinerja pekerja produksi usaha mikro dengan pengaruh yang positif signifikan. Hasil pengaruh positif signifikan ternyata tidak dapat diberikan oleh motivasi kewirausahaan yang berarti tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari motivasi kewirausahaan terhadap kinerja pekerja produksi pada usaha mikro. Hasil ini menunjukkan bahwa pengusaha dapat meningkatkan kinerja pekerja produksi dengan memberikan gaji yang layak dan itu menjadi motivasi sebenarnya dari pekerja untuk bekerja lebih baik. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam bidang manajemen SDM pada usaha mikro, karena hasil penelitian ini dapat menjadi dasar bagi pengusaha untuk mengembangkan strategi yang dapat meningkatkan kinerja pekerja produksi dalam usaha mikro. Oleh karena itu, perusahaan mikro dapat memperoleh manfaat dari kinerja yang lebih baik dalam mencapai tujuan organisasi.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023