Angka kejadian anemia di Indonesia cukup tinggi yaitu 37,1%. Salah satu program untuk penanggulangan anemia pada ibu hamil oleh pemerintah adalah memberikan 90 tablet Fe kepada ibu hamil selama siklus kehamilannya, namun pada pelaksanaaan program pemberian tablet Fe ditemukan berbagai kendala salah satunya kepatuhan ibu hamil yang masih rendah dalam mengkonsumsi tablet Fe. Tujuan kegiatan sebagai upaya Pemberdayaan Kader untuk meningkatkan kepatuhan Konsumsi Tablet Besi Pada Ibu Hamil.Lokasi dan tempat pelaksanaan di Klinik Prasati Sukoharjo, pada bulan November 2023 – Juni 2024. Pengabdian pada masyarakat ini adalah pemberdayaan kader dalam meningkatkan perilaku ibu hamil dalam kepatuhan konsumsi Tablet Besi pencegahan anemia. Hasil kegiatan dengan 20 ibu hamil didapatkan membawa perubahan kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi table zat Fe sebagai salah satu tentang upaya pencegahan anemia saat hamil sehingga terhindar dari komplikasi anemia yang lebih berat. Respon baik ibu hamil terhadap pendampingan ibu hamil mendapat respon baik 50 %. Hasil pendampingan dan pemantuan kader pada ibu hamil yaitu patuh sebanyak 90%. Dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan kepatuhan minum tablet Fe setelah dilakukan pendampingan dan pemantauan kader.Kata Kunci: Anemia Kehamilan, kader, tablet Fe, Kepatuhan
Copyrights © 2025