Jurnal Intelek Insan Cendikia
Vol. 2 No. 2 (2025): Februari 2025

PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. SILIWANGI ANATHA BUMI (YANPROLAND) BANDUNG JAWA BARAT

Fritasari Maulidha (Unknown)
Melda Wiguna (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan pengembangan karir terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan pada PT Siliwangi Anatha Bumi (YANPROLAND) Bandung Jawa Barat. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket kuesioner. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu hasil dari tekhnik slovin yaitu sebanyak 54 responden. Analisis data menggunakan program SPSS versi 24. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji instrumen data, uji asumsi klasik, uji analisis dan uji hipotesis. Pengujian hipotesis secara parsial variabel Pengaruh Kepemimpinan (X1) diperoleh nilai nilai thitung > ttabel (6,497 > 2,006) dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05). Artinya Kepemimpinan (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Uji statistik variabel Pengembangan Karir (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y) diperoleh nilai thitung > ttabel (9,357 > 2,006) dan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Artinya Pengembangan Karir (X2) sangat berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y). Pengujian hipotesis secara simultan diperoleh nilai fhitung > ftabel ( 43,443> 2,786 ) dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,005. Maka dapat disimpulkan bahwa Kepemimpinan (X1) dan Pengembangan Karir (X2) berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan (Y). Determinasi diperoleh R Square sebesar 0,627%, artinya variabel Kepemimpinan dan Pengembangan Karir secara bersama-sama memiliki kontribusi pengaruh sebesar 62,7% terhadap kinerja karyawan. Sedangkan sisanya sebesar 37,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiic

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Intelek Insan Cendikia (JIIC) adalah jurnal MULTI DISIPLIN ILMU. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dari seluruh bidang ilmu, seperti : keagamaan, pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, hukum, manajemen, dan seluruh bidang keilmuan ...