YUME : Journal of Management
Vol 8, No 1.1

The Role Of Financial Technology (Fintech) in Improving The Efficiency and Transparency of Zakat Payments in Indonesia: Challenges and Opportunities

Khothimah, Putri Aryo Jelang Fitri (Unknown)
Anindya Putri Utami, Reni Nur Arifah, Yetty Yuliani Kusumanin , Agustiya Fatriya Rizky, (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2025

Abstract

Potensi zakat di Indonesia diperkirakan mencapai Rp327 triliun per tahun, namun realisasi penghimpunan zakat masih jauh dari angka tersebut, salah satunya disebabkan oleh rendahnya literasi keuangan masyarakat terkait pembayaran zakat melalui fintech. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran fintech dalam pembayaran zakat dan memahami bagaimana teknologi finansial dapat mengatasi tantangan tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan Systematic Literature Review (SLR), yang memperdalam proses telaah dan menyusun ringkasan bukti penelitian yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fintech memiliki dampak signifikan terhadap efisiensi dan transparansi pengelolaan zakat, memudahkan akses muzaki untuk membayar zakat melalui platform digital, dan memastikan penyaluran dana zakat lebih tepat sasaran dan akuntabel. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan literasi masyarakat tentang pembayaran zakat melalui fintech dan membantu lembaga zakat dalam mengelola dana secara lebih efisien dan transparan, serta memperluas peran serta masyarakat dalam memenuhi kewajiban zakat.Kata kunci: Financial Technology; Zakat; Zakat Payments

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

yume

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Health Professions Social Sciences

Description

YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, ...