Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research
Vol. 1 No. 3 (2023): September

Analisis Tingkat Partisipasi Masyarakat Dalam Mereduksi Sampah Sisa Makanan Rumah Tangga Di Kota Padang

Rahman, Defri (Unknown)
Fachri, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis situasi saat ini terkait masalah sampah serta mengukur tingkat keterlibatan masyarakat dalam upaya mengurangi sampah sisa makanan di rumah tangga di Kota Padang. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data menggunakan Aplikasi SPSS untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan antar variabel. Hasil penelitian menjukkan timbulan sampah yang dihasilkan di Kota Padang sebesar 643,76 ton per hari. Kesimpulan dari penelitian ini terdapat hubungan antar faktor internal dengan partisipasi masyarakat dengan nilai signifikansi sebesar 0,000, motivasi sebesar 0,000 dan sikap terhadap lingkungan sebesar 0,003 dan antara partisipasi masyarakat dengan pengelolaan sampah dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Faktor internal yang dapat mempengaruhi partisipasi masyarakat yaitu: pengetahuan, motivasi dan sikap terhadap lingkungan. Untuk itu diperlukan penerapan 3R dalam kehidupan sehari-hari guna mengurangi timbulan sampah sisa makanan di rumah tangga. Selain itu, dibutuhkan kegiatan edukasi literasi terkait food waste perlu dilakukan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mereduksi sampah sisa makanan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ijim

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, ...