Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 5 No. 1 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research

Rehabilitasi Narapidana Melalui Pembinaan Berbasis Masyarakat: Analisis Implementasi Teknik Community-Based Corrections Dalam Sistem Pemasyarakatan

Subroto, Mitro (Unknown)
Mukhlish, Hibatullah Ulya (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Pendekatan rehabilitasi dalam sistem pemasyarakatan Indonesia terus berkembang, salah satunya dengan menerapkan metode Community-Based Corrections (CBC). Metode ini berfokus pada keterlibatan masyarakat dalam proses pembinaan narapidana guna mempercepat reintegrasi sosial mereka. Penelitian ini mengevaluasi penerapan CBC dalam pemasyarakatan, khususnya dalam mengurangi tingkat residivisme dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam rehabilitasi. Dengan menggunakan metode kualitatif dan studi kasus di beberapa lembaga pemasyarakatan serta balai pemasyarakatan, hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas program CBC sangat bergantung pada kolaborasi antara pemasyarakatan, masyarakat, serta dukungan kebijakan yang kuat. Penelitian ini menyarankan perlunya peningkatan regulasi serta pemberdayaan masyarakat agar proses reintegrasi narapidana dapat berjalan secara berkelanjutan dan efektif. Kata Kunci: Rehabilitasi Narapidana, Pembinaan Masyarakat, Pemasyarakatan Berbasis Komunitas

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...