Journals of Ners Community
Vol 13 No 2 (2022): Journals of Ners Community

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19 PADA MAHASISWA DI UNIVERSITAS ADVENT INDONESIA

Limassa, Gladis Shinthia (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2022

Abstract

Corona Virus Disease adalah salah satu infeksi pada saluran pernapasan yang proses penularannya sangat cepat dengan melalui droplet saat batuk atau bersin pada pasien yang sudah terpapar virus COVID-19. COVID-19 akan memberikan tanda gejala seperti demam, nyeri otot, bersin, batuk kering dan sesak napas. Diperlukannya tingkat pencegahan pada penyakit menular yang tingkat paparannya yang sangat cepat dan tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengetahuan dan sikap mahasiswa Universitas Advent Indonesia terhadap perilaku pencegahan penularan COVID-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan jumlah informan dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 informan. Pengambilan sample dengan teknik simple random sampling. Instrument penelitian menggunakan kuesioner melalui google form. Uji statik yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Spearman Rho. Hasil yang didapatkan nilai p= .043 yang berarti p<0.05 menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan perilaku pencegahan penularan COVID-19 pada mahasiswa Universitas Advent Indonesia. Penelitian ini dapat disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara variabel perilaku pencegahan penularan dengan tingkat pengetahuan COVID-19.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JNC

Publisher

Subject

Nursing

Description

Journals of Ners Community hanya menerima naskah asli yang belum pernah diterbitkan. Naskah dapat berupa hasil penelitian, konsep-konsep pemikiran inovatif hasil tinjauan pustaka, kajian, dan analitis di bidang keperawatan dan kesehatan yang bermanfaat untuk menunjang kemajuan ilmu, pendidikan dan ...