J-CEKI
Vol. 4 No. 1: Desember 2024

Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Kepatuhan Wajib Pajak, Sanksi Perpajakan Dan Kecerdasan Finansial Wajib Pajak Terhadap Determinan Program Pengungkapan Sukarela (Pps) Di Makassar

Syamsuri Rahim (Universitas Muslim Indonesia)
Andika Pramukti (Universitas Muslim Indonesia)
Roy Sandi (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor penentu keberhasilan program pengungkapan sukarela sebagai program kebijakan pemberian insentif pajak oleh pemerintah kepada para wajib pajak. Data dalam penelitian ini diperoleh dari para Aparatur Sipil Negara dibawah pemerintahan Kota Makassar yang telah menjadi ASN kurang lebih 5 tahun ke atas dan bersedia menjadi responden. Penelitian ini menggunakan data primer dan skunder dengan cara melakukan penelitian langsung dilapangan dengan memberikan kuesioner/lembar pernyataan kepada 100 responden. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis statistic deskriptif dan Statistical Product and Service Solution (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak, kepatuhan wajib pajak, sanksi pajak dan kecerdasan finansial wajib pajak secara keseluruhan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Program Pengungkapan Sukarela (PPS) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Kesadaran wajib pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap program pemberian insentif pajak pemerintah dalam bentuk PPS pada lingkup Aparatur Sipil Negara dalam lingkup Pemerintahan di Kota Makassar dengan nilai B = 0,341 dan nilai signifikansinya lebih kecil dari 5% yakni 0,039. Kepatuhan wajib pajak berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap program pemberian insentif pajak pemerintah dalam bentuk PPS pada lingkup Aparatur Sipil Negara dalam lingkup Pemerintahan di Kota Makassar dengan nilai B = -0,206 dan nilai signifikansinya sama dengan dari 5% dengan nilai 0,058. Sanksi perpajakan tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap program pemberian insentif pajak pemerintah dalam bentuk PPS pada lingkup Aparatur Sipil Negara dalam lingkup Pemerintahan di Kota Makassar dengan nilai B = 0,143 dan nilai signifikansinya lebih besar dari 5% dengan nilai 0,226 dan Kecerdasan finansial wajib pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap program pemberian insentif pajak pemerintah dalam bentuk PPS pada lingkup Aparatur Sipil Negara dalam lingkup Pemerintahan di Kota Makassar dengan nilai B = 0,272 dan nilai signifikansinya lebih kecil dari 5% dengan nilai 0,015.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...