Penelitian dilakukan di desa-desa yang berada di wilayah Kecamatan Klakah bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem pengendalian intern, transparansi, dan akuntabilitas terhadap kinerja keuangan secara parsial. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Populasi penelitian ini adalah Desa di wilayah Kecamatan Klakah. Data dianalisis menggunakan statistic berupa uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, serta pengujian dan pengolahan hipotesis dengan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengendalian intern, dan akuntabilitas berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap kinerja keuangan, transparansi tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan.
Copyrights © 2024