Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Co-branding terhadap Keputusan Pembelian Pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, untuk mengetahui pengaruh Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, untuk mengetahui pengaruh Harga terhadap Keputusan Pembelian Pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, untuk mengetahui pengaruh Co-Branding, Kualitas Produk dan Harga secara simultan terhadap Keputusan Pembelian Pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan. Sampel pada penelitian ini adalah 100 pelanggan cafe minuman haus, di Tangerang Selatan. Metode pengambilan sampel yang digunakan Non Probability Sampling dengan teknik Accidental Technique. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner. Instrumen penelitian berbentuk kuesioner dengan skala Likert. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Hasil jawaban responden diolah menggunakan Software SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Co-branding tidak berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, Kualitas Produk berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, Haga berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan, Co-branding, Kualitas Produk dan Harga secara simultan berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian pelanggan pada Cafe Minuman Haus di Tangerang Selatan.
Copyrights © 2024