Membangun kepercayaan penonton atas data yang dipaparkan dalam sebuah film documenter merupakan sebuah hal yang sangat penting. Dengan menyampaikan data primer dalam sebuah obyek film dokumenter akan membangun Analisa dan informasi pada penonton atas apa yang di saksikan melalui film. Untuk hal tersebut, maka seorang filmmaker dokumenter harus melakukan kajian mendalam sebelum memproduksi film documenter. Analisa atas obeyek kajian dengan menggunakan pendekatan literatur review dari berbagai sumber serta melakukan pengamatan langsung dilapangan utnuk membandingkan data yang diperoleh dengan data yang ditemukan dilapangan. Dari komparasi kedua data tersebut dalam Analisa maka, seorang filmmaker documenter akan mendapatkan statement film sebagai cara untuk memfokuskan pembahasan kajian dan untuk menyampaikan pesan. Tidak ubahnya dalam pembuatan laporan ilmiah dalam tulisan, seorang filmmaker documenter melakukan Langkah-langkah yang sama dalam kajian akademik sebuah penelitian. Metode penelitian kualitatif yang dikembangkan dengan menggabungkan beberapa pendekatan ilmu seperti etnografi serta antropologi bahkan ilmu kajian yang lain akan semakin memperdalam hasil riset yang akan menjadi dasar kajian data pada film dan sebagai dasar untuk membuat desain produksi supaya produksi menjadi terarah dan terukur. Pendekatan pembuatan film documenter dengan metode “creation of works based on research” akan sangat membantu seorang filmmaker dalam melihat sebuah obyek kajian film dengan dalam dan focus, sehingga filmmaker akan mampu menemukan statement personal berdasarkan kajian data. Statement yang ditemukan tentunya akan menjadi stimulant atau bahan kajian bagi penelitian baru serta memberikan kontribusi sudut pandang bagi keilmuan. Dengan kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi pada saat ini mendorong persilangan antar bidang menjadi semakin terbuka. Film dokumenter adalah salah satu cara untuk merepresentasikan dalam penelitian dalam bentuk audio visual.
Copyrights © 2025