Jurnal Pengabdian Dosen Republik Indonesia (JPDRI)
Vol. 1 No. 2 (2025): Jurnal Pengabdian Dosen Republik Indonesia

Pelatihan Menyiapkan Kamar Untuk Tamu Oleh Jurusan Housekeeping Di OTC Bali Tabanan, Bali

Endrayani (Unknown)
Yuda, Ida Bagus Nyoman Krisna Prawira (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2025

Abstract

Program pelatihan menyiapkan kamar tamu kepada mahasiswa OTC Bali Tabanan, terdiri dari yang pertama pengenalan alat dan bahan yang digunakan dalam membersihkan dan menyiapkan kamar tamu, kedua persiapan sebelum memasuki kamar tamu, dan yang ketiga proses pembersihan kamar (room cleaning). Kegiatan pengabdian ini menghasilkan dampak yang sangat signifikan terhadap pemahaman mahasiswa tentang cara menyiapkan kamar tamu untuk persiapan dan bekal mereka bekerja di industri pariwisata dan perhotelan. Pelatihan ini berhasil meningkatkan kesadaran dan pemahaman peserta mengenai pentingnya pembelajaran dan pelatihan dalam menyiapkan kamar tamu untuk persiapan interview ke luar negeri ataupun dalam negeri. Peserta mampu menata trolley, mengenal alat dan bahan yang digunakan, dan peserta mampu menyiapkan kamar tamu sesuai dengan standar industry perhotelan. Pelatihan ini tidak hanya menekankan pada pengetahuan teoretis, tetapi juga pada keterampilan praktis yang diperlukan dalam berinteraksi dengan tamu atau teman. Hal ini sejalan dengan visi OTC Bali yaitu menjadi Lembaga vokasional terbaik dan terpercaya di tingkat global

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPDRI

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Dosen Republik Indonesia (JPDRI) merupakan wadah publikasi ilmiah yang memfasilitasi para akademisi dan praktisi untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini menjadi medium penting bagi dosen-dosen di seluruh Indonesia untuk ...