Vanchapo Health Science Journal
Vol. 2 No. 1 (2024): Vanchapo Health Science Journal

PENGETAHUAN, SIKAP DAN KUALITAS KERJA DENGAN INERJAPERAWAT DALAM PENERAPAN SISTEM KESELAMATAN PASIEN: A LITERATURE REVIEW

Ayuni, Ayuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Feb 2024

Abstract

Perawat sebagai tenaga kesehatan yang bertugas di garis depan pelayanan memerlukan pengetahuan, sikap yang mendukung penerapan sistem keselamatan pasien dan kualitas kerja yang baik serta kinerja perawat sebagai proses pelayanan. Mesin pencari artikel yang di gunakan yaitu Google Scholar memakai kata kunci pencarian : Pengetahuan, Sikap, Kualitas Kerja, Kinerja, Sistem Keselamatan Pasien. Jurnal yang di gunakan merupakan jurnal publikasi dari tahun 2021 dan 2024. Review jurnal di lakukan pada tanggal 12-15 Maret 2024. Hasil pencarian pertama dengan sistem pencarian menggunakan Google Scholar di dapatkan hasil data 294 Data. Kemudian terdapat 14 judul artikel yang berhubungan dengan topik yang di angkat. Selanjutnya, semua artikel di baca 6 tidak memenuhi kriteria dan hanya ada 11 artikel yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil studi literature di dapatkan bahwa adanya hubungan antara pengetahuan,sikap, dan kualitas kerja dengan kinerja perawat dalam penerapan sistem keselamatan pasien. Kunci utama dalam penerapan sistem keselamatan kerja yaitu pengetahuan,sikap dan kualitas kerja. pengetahuan unsur pokok bagi setiap perawat untuk merubah perilakunya dalam mengerjakan sesuatu, perawat yang hanya menggunakan pengetahuan yang sekedarnya akan semakin tertinggal kinerjanya dibanding perawat yang selalu menambah pengetahuannya yang baru.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

vhsj

Publisher

Subject

Public Health

Description

Vanchapo Health Science Journal is a biannual publication dedicated to advancing the field of health sciences. As an open-access online journal, our mission is to disseminate high-quality research findings and promote the exchange of knowledge among researchers, academicians, and professionals in ...