Lembaga kesejahteran sosial yang mempunyai tanggung jawab untuk memberikan pelayanan kesejahteraan sosial kepada anak terlantar, memberikan pelayanan pengganti atau perwalian anak dalam pemenuhan kebutuhan fisik, mental dan sosial pada anak asuh sehingga memperoleh kesempatan yang luas, tepat dan memadai bagi perkembangan kepribadiannya. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui sejauh mana kualitas LKSA As Shyfa dalam Pelayanan Kesejahteraan Sosial Anak Kabupaten Tabalong. Serta apa saja faktor penghambat kualitas LKSA As Shyfa dalam Pelayanan Kesejahteraan Sosial Anak Kabupaten Tabalong. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dokumentasi dan wawancara kepada informan yang berjumlah 8 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model interaktif untuk menganalisis data hasil penelitian yaitu menggunakan Data Collection, Data Reduction, Data Display, Conclusion Drawing/Verifiying. Berdasarkan pembahasan hasil penelitian, dapat disimpulkan Kualitas Pelayanan LKSA As-Shyfa Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong Pelayanan yang diberikan oleh LKSA As-Shyfa umumnya baik, dengan program-program yang terstruktur untuk mendukung pendidikan, kesehatan, dan keterampilan anak-anak binaan. Strategi kemitraan dan sarana prasarana yang memadai turut mendukung pelayanan ini. Faktor Penghambat Kualitas Pelayanan Hambatan utama dalam pelayanan di LKSA As-Shyfa adalah keterbatasan sumber daya, baik dari segi pendanaan maupun tenaga pengurus. Tantangan ini dapat mengurangi efektivitas program dan menghambat pengembangan lebih lanjut. Kata Kunci: LKSA, Pelayanan Kesejahteraan Sosial, Kualitas Pelayanan
Copyrights © 2025