Konsentrasi: Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol. 5 No. 1 (2024): December

Hubungan Store Atmosphere, Store Image, dan Location Dengan Keputusan Pembelian Konsumen

Tegar Pratama (Unknown)
Sulistyani, Tri (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Store Atmosphere, Store Image, dan Location dengan Keputusan Pembelian Konsumen di Pear Bakery & Cake Slawi–Kabupaten Tegal. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Data penelitian merupakan data primer berskala ordinal yang diperoleh dari kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi rank spearman, analisis korelasi berganda, dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : 1) Terdapat hubungan yang kuat, positif, dan signifikan store atmosphere dengan keputusan pembelian di Pear Bakery & Cake Slawi – Kabupaten Tegal, 2) Terdapat hubungan yang kuat, positif, dan signifikan store image terhadap keputusan pembelian di Pear Bakery & Cake Slawi – Kabupaten Tegal, 3) Terdapat hubungan yang cukup kuat, positif, dan signifikan location terhadap keputusan pembelian di Pear Bakery & Cake Slawi – Kabupaten Tegal, 4) Terdapat hubungan yang sangat kuat, positif, dan signifikan store atmosphere, store image, dan location secara bersama-sama dengan keputusan pembelian di Pear Bakery & Cake Slawi – Kabupaten Tegal. Kesimpulan dari penelitian ini adalah 1) Store Atmosphere berhubungan dengan keputusan pembelian, 2) Store Image berhubungan dengan keputusan pembelian, 3) Location berhubungan dengan keputusan pembelian, 4) Store Atmosphere, Store Image, dan Location berhubungan secara simultan dengan keputusan pembelian.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Konsentrasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Konsentrasi: Jurnal Manajemen dan Bisnis is a peer-reviewed journal. Konsentrasi invites academics and researchers who do original research in the fields of Marketing, Financial management, Human Resource Management, International Business, Entrepreneurship, Monetary Economics, Finance, and Banking, ...