Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi
Vol. 6 No. 4 (2025): Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (Maret - April 2025)

Blockchain dalam Ekonomi Sistem Informasi sebagai upaya Meningkatkan Transparansi dan Kepercayaan dalam Transaksi Digital di Kota Agung Kabupaten Tanggamus Lampung

Riki Renaldo (Unknown)
Kbina Buono (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Mar 2025

Abstract

Penyusunan karya ini bertujuan untuk menganalisis potensi penerapan blockchain dalam meningkatkan transparansi dan kepercayaan dalam transaksi digital di Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Lampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus untuk menganalisis pemanfaatan blockchain dalam ekonomi digital di Kota Agung, Lampung, dengan fokus pada hambatan, manfaat, dan strategi optimalisasi. Data primer diperoleh melalui observasi, wawancara dengan pelaku usaha, konsumen, dan pejabat pemerintah, sementara data sekunder berasal dari dokumen dan literatur terkait. Analisis data menggunakan model interaktif Miles dan Huberman, serta triangulasi untuk memastikan validitas dan reliabilitas informasi yang diperoleh. Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan blockchain di Kotaagung masih dalam tahap awal, dengan potensi meningkatkan transparansi dan efisiensi transaksi digital. Meskipun pelaku usaha yang sudah mengadopsi teknologi ini merasakan manfaat, adopsi yang lebih luas terhambat oleh rendahnya pemahaman masyarakat dan kekhawatiran terhadap keamanan data. Tantangan lainnya meliputi kurangnya regulasi yang mendukung, keterbatasan akses teknologi, dan infrastruktur yang belum memadai. Untuk mengoptimalkan pemanfaatan blockchain, diperlukan peningkatan edukasi, sosialisasi, regulasi yang jelas, serta penguatan infrastruktur digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JEMSI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI), ISSN 2686-5238 (online) dan ISSN 2686-4916 (print), merupakan jurnal penelitian manajemen dan sistem informasi yang diterbitkan sejak tahun 2019 oleh Dinasti Publisher. Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian kepada para ...