Jurnal Multidisiplin West Science
Vol 1 No 02 (2022): Jurnal Multidisiplin West Science

Peran Gerakan Perempuan Mahardhika Dalam Melawan Diskriminasi Dari Budaya Menindas dan Kemiskinan

Rosa, Astin Julia (Unknown)
Septiani, Dewi (Unknown)
Mubarok, Faesal (Unknown)
Safina, Mutiara (Unknown)
Haq, Vivih Ashfia (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2022

Abstract

Negara hukum secara konstitusional menjamin segala bentuk perlindungan, keamanan, hak hidup, hak pendidikan, hak politik dan segala bentuk hak yang diakui sebagai hak asasi manusia. Namun, pada tatanan sosial yang ada, seringkali hak-hak yang diakui mengalami defisit pengakuan dan kurangnya memperoleh jaminan yang aktual. Perempuan Mahardhika hadir sebagai gerakan sosial yang memperjuangkan hak-hak yang harus didapatkan khususnya pada perempuan. Penelitian ini untuk melihat peran gerakan Perempuan Mahardhika dalam mengaktualisasi visi melawan diskriminasi dan budaya menindas terhadap perempuan. Metode penelitian yang dilakukan melalui metode kualitatif dengan analisis deskriptif. Dengan mengamati organisasi Perempuan Mahardhika, dihasilkan bahwa dalam pergerakannya, Perempuan Mahardhika terus menghadirkan konsolidasi secara top and down, menekan pemerintah mendorong kebijakan yang tidak bias gender dan memberdayakan perempuan melalui pengadaan pendidikan politik. Hal ini menjadi bentuk perlawanan atas realitas sosial yang seringkali terdiskriminasi dan kurang memperoleh jaminan yang nyata.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmws

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Humaniora dan ilmu sosial, Ekonomi Bisnis , Koperasi & Perbankan, Ekonomi Syariah, Ekonomi Pembangunan, Pengembangan SDM, Perpajakan dan Asuransi Niaga. Jurnal ini diterbitkan oleh West Science ...