Penelitian bertujuan untuk menguji dan menganalisis Pengaruh Fraud Hexagon yang terdiri atas Pressure, Opportunity, Rationalization, Capability, Ego dan Collusion serta pengaruh Financial Distress dengan Variabel Moderasi komite Audit Terhadap Kecurangan Laporan Keuangan. Populasi penelitian emiten Infrastruktur Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023. Teknik pengambilan sampel dengan metode purposive sampling dan diperoleh sebanyak 43 sampel emiten, metode analisis yang yaitu Analisis Statistik Deskriptif, Outer Model, Inner Model, dan Uji Moderasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa hanya Rationalization yang berpengaruh secara negatif signifikan terhadap Kecurangan Laporan Keuangan. Hasil penelitian untuk variabel moderasi yaitu Komite Audit tidak mampu memperlemah pengaruh Fraud Hexagon dan Financial Distress terhadap Kecurangan Laporan Keuangan.
Copyrights © 2025