JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 9 No. 2 (2025): JATI Vol. 9 No. 2

ANALISIS PENGARUH KOMUNITAS OJEK ONLINE TERHADAP MASYARAKAT SEKITAR

Fadhillah Ilham, Muhammad (Unknown)
Muhammad Fathan, Sandy (Unknown)
Oktavianus, Venus (Unknown)
Eko Maulana, Fariski (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Mar 2025

Abstract

Teknologi telah mendorong modernisasi dalam jasa transportasi, terutama layanan ojek melalui aplikasi seperti Maxim, Grab, dan Gojek. Masyarakat kini dapat dengan mudah memesan ojek, dan di tengah perkembangan ini, muncul komunitas ojek online yang mempererat silaturahmi dan memberikan dampak positif bagi lingkungan. Penelitian ini bertujuan menggali kontribusi komunitas MLC (Maxim Lintas Cakung) terhadap perubahan sosial dan ekonomi masyarakat. Dengan pendekatan multi-metode, penelitian ini akan mengidentifikasi aktivitas sosial dan ekonomi yang dilakukan oleh komunitas MLC, seperti gotong royong membersihkan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat. Selain itu, penelitian ini juga akan menganalisis kemitraan komunitas MLC dengan pemerintah lokal, UMKM, dan organisasi masyarakat. Diharapkan, penelitian ini dapat mengungkap peran penting komunitas ojek online dalam membangun kepercayaan Masyarakat. Hasil Peniltian menunjukkan bahwa node akar pada pohon keputusan terbentuk dari atribut utama, yaitu Melihat MLC Melakukan Kegiatan dengan nilai gain 0,527832838 dan MLC Layak Dipertahankan dengan gain 0,14519713, ditemukan bahwa Komunitas MLC (Maxim Lintas Cakung) memiliki Tingkat melakukan kegiatan yang cukup baik dan Kelayakan Komunitas MLC untuk dipertahankan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...