Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan prototipe media Wayang Kartun berbasis kearifan lokal suku Mbojo untuk siswa kelas VI SDN Inpres Rato, mendeskripsikan validasi dan kepraktisan media Wayang Kartun berbasis kearifan lokal suku Mbojo untuk siswa kelas VI SDN Inpres Rato. Kebaharuan penelitian ini yakni lebih spesifik memperkenalkan kearifan lokal suku Mbojo yaitu dalam bentuk cerita rakyat Puteri La Hila dengan menggunakan media wayang kartun. Metode penelitian ini menggunakan Research and Development (R&D) menurut Borg And Gall dengan analisis validasi media Aiken’ V. Hasil penelitian yaitu validator materi mendapatkan nilai 0,8 dan validator media 0,9 menunjukkan media sangat valid. Penerapan skala kecil mendapatkan persentase kepraktisan 94,2%, penilaian observer pada uji penerapan 88,75%, dan hasil respons kepraktisan skala besar 91,3%. Kriteria penilaian media Wayang Kartun Berbasis Kearifan Lokal Suku Mbojo dari hasil uji penerapan menunjukkan bahwa media sangat praktis dan layak digunakan dalam pembelajaran.
Copyrights © 2025