J-CEKI
Vol. 4 No. 3: April 2025

Pengaruh Kredibilitas Jerome Polin Sebagai Brand Ambassador Instagram @Menantea.Toko Terhadap Minat Pembelian

Yulisa, Fivi Permata (Unknown)
Wahyudin, Uud (Unknown)
Koswara, Iwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh keahlian, sifat dapat dipercaya, daya tarik, kedinamisan dan keramahan Jerome Polin dengan menjadi brand ambassador secara parsial dan simultan terhadap minat beli konsumen terhadap produk “Menantea” melalui teori kredibilitas sumber milik Hovland, Janis dan Kelley. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode uji pengaruh korelasional. Populasi yang menjadi target penelitian adalah pengguna Instagram yang memberikan komentar terkait pesan yang disampaikan dalam postingan Instagram @jeromepolin dan @menantea.toko yang berjumlah 897 orang. Sampel yang diperoleh dengan menggunakan rumus Taro Yamane dan simple random sampling berjumlah 90 orang dengan cara menyebarkan kuesioner berupa Google Form melalui direct message Instagram. Kemudian analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan bantuan IBM SPSS 27. Penelitian ini menunjukkan bahwa kredibilitas Jerome Polin sebagai brand ambassador baik secara parsial meliputi keahlian, dapat dipercaya, daya tarik, kedinamisan dan keramahan dan secara simultan memiliki pengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen terhadap produk Menantea dengan besar pengaruh sebesar 93% dan sub variabel yang paling berpengaruh yaitu daya tarik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...