Kebakaran merupakan bencana yang dapat membahayakan manusia dan lingkungan, serta sulit untuk dikendalikan. Seringkali, keterlambatan dalam penanganan kebakaran disebabkan oleh kurangnya informasi yang cepat dan akurat. Dalam penelitian ini, dirancang sebuah sistem pendeteksi kebakaran berbasis Internet of Things (IoT) menggunakan ESP32 yang dapat memberikan notifikasi kebakaran secara otomatis melalui Google Mail. Sistem ini terdiri dari sensor api dan suhu yang terhubung dengan ESP32 untuk mendeteksi kebakaran secara dini, kemudian mengirimkan notifikasi kepada pemilik sistem melalui email. Selain itu, sistem ini juga dilengkapi dengan pemantauan history kebakaran yang dapat diakses melalui website. Tujuan dari perancangan sistem ini adalah untuk meningkatkan kecepatan respon terhadap kebakaran dan meminimalkan kerugian akibat bencana tersebut dengan pemberitahuan yang cepat dan akurat. Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan masyarakat dan mengurangi risiko kebakaran di kawasan pemukiman maupun bangunan umum
Copyrights © 2025