Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa supervisi memiliki peran penting bagi efektivitas layanan konseling dan digunakan sebagai alat bantuan untuk meningkatkan keterampilan profesional guru BK/Konselor. Penelitian ini membahas permasalahan mengenai supervisi dalam layanan konseling yang dilakukan oleh guru BK/Konselor. Penelitian ini mengambil fokus mengenai urgensi supervisi dalam layanan konseling guru BK/Konselor, keadaan supervisi dalam layanan konseling saat ini, dan harapan guru BK/Konselor untuk meningkatkan kualitas supervisi dalam layanan konseling. Terdapat perbedaan yang sangat signifikan antara konsep supervisi yang ideal untuk layanan guru BK/konselor dengan keadaan supervisi yang terjadi di lapangan. Metode penelitian yang digunakan yaitu Deskriptif-Kualitatif. Narasumber dalam penelitian ini merupakan guru BK/Konselor tingkat SMA/sederajat. Hasil wawancara mengungkapkan bahwa supervisi untuk layanan guru BK/Konselor belum terlaksana secara efektif. Melihat realitas yang terjadi, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai urgensi supervisi dalam layanan konseling dalam meningkatkan kualitas layanan konseling di sekolah.
Copyrights © 2025