E-JURNAL AKUNTANSI
Vol 21 No 1 (2017)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SENJANGAN ANGGARAN DI SKPD KABUPATEN KARANGASEM BALI

Desak Made Ayu Pradnya Puspitha (Unknown)
Ketut Alit Suardana (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi senjangan anggaran di SKPD Kabupaten Karangasem Bali. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh SKPD di Kabupaten Karangasem yaitu sebanyak 40 SKPD. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan metode sampel jenuh, yaitu sebanyak 40 sampel. Responden penelitian ini adalah kepala SKPD, kepala sub bagian keuangan, dan kepala sub bagian penyusunan program, evaluasi dan pelaporan dari masing-masing SKPD, sehingga jumlah responden keseluruhan sebanyak 120 responden. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode survei dengan instrumen kuesioner. Hasil dari kuesioner penelitian ini diukur dengan menggunakan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anggaran partisipasi, informasi asimetri, penekanan anggaran, dan kompleksitas tugas, berpengaruh positif dan signifikan pada senjangan anggaran sementara komitmen organisasi, dan kejelasan sasaran anggaran berpengaruh negatif dan signifikan pada senjangan anggaran. Kata kunci: anggaran, senjangan anggaran, SKPD

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

E-Jurnal Akuntansi covered various research approaches, namely: quantitative, qualitative and mixed-method. E-Jurnal Akuntansi focuses related on various themes, topics and aspects of accounting and investment, including (but not limited) to the following topics: Financial Accounting Managerial ...