Bullying merupakan tindakan yang sering kali muncul di lingkungan Pendidikan. Siswa sering kali menjadi korban atau bahkan menajdi pelaku. Ini tentunya disebabkan karena pemahaman siswa yang belum baik terhadap bullying itu sendiri. Tujuan pengabdian ini yaitu untuk memberikan pemahaman mendalam kepada siswa terkait verbal bullying, physical bullying, social bullying, cyber bullying, sexual bullying, dan cara menghadapi buIllying. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode sosialisasi yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil pengabdian berdasarkan evaluasi dengan menggunakan angket menunjukkan bahwa pemahaman siswa terhadap bullying berada pada kategori tinggi, kecuali aspek social dan cyber bullying yang berada pada kategori sedang dan rendah. Ini tentunya berimplikasi pada kehidupan sekolah yang nyaman, aman, dan menyenangkan.
Copyrights © 2025