Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan Metode System Development Life Cycle (SDLC) dalam pengembangan sistem pengolahan data jamaah Umrah dan Haji pada PT. Saudi Patria Wisata Kota Metro. Proses pengolahan data yang efektif dan efisien sangat penting bagi perusahaan dalam mengelola informasi jamaah secara terstruktur dan mudah diakses. Metode SDLC digunakan untuk memastikan setiap tahap pengembangan dilakukan secara sistematis, dimulai dari analisis kebutuhan, perancangan sistem, pengembangan, pengujian, hingga implementasi. Sistem ini dirancang untuk mengelola data pendaftaran, pembayaran, jadwal keberangkatan, dan informasi lainnya yang berkaitan dengan jamaah umrah dan haji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu meningkatkan efisiensi dan akurasi pengolahan data, serta mempermudah akses informasi bagi pihak perusahaan dan jamaah. Dengan demikian, implementasi metode SDLC pada sistem pengolahan data ini memberikan kontribusi yang signifikan terhadap peningkatan kualitas layanan PT. Saudi Patria Wisata.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025