Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan
Vol 10, No 1 (2025): Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan

Kerjasama Perserikatan Bangsa-Bangsa-Pemerintah Indonesia Untuk Mengatasi Deforestasi di Pulau Kalimantan: Tinjauan Pustaka Periode 2015-2019

Tando, Cahyoko Edi (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2025

Abstract

Sejak lama penyebab deforestasi di Indonesia khususnya di Pulau Kalimantan mengundang beberapa pihak untuk turut andil dalam penanganan kasus deforestasi ini. Salah satunya adalah Perserikatan Bangsa-Bangsa, diketahui bahwa penyebab deforestasi di Indonesia sangat mengkhawatirkan karena akan berdampak pada perubahan iklim yang mengancam keselamatan umat manusia. Perserikatan Bangsa-Bangsa bekerja sama dengan pemerintah Republik Indonesia untuk menindaklanjuti kasus deforestasi ini. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan tinjauan pustaka yang berbasis pada basis data yang menerbitkan artikel dalam bentuk jurnal terakreditasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memetakan keterlibatan Perserikatan Bangsa-Bangsa dalam penanganan deforestasi di Indonesia. Objek penelitian ini adalah masyarakat Dayak. Hasil dalam penelitian ini adalah REDD+ sebagai skema gagasan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa yang harus melibatkan semua pemangku kepentingan terutama masyarakat lokal khususnya masyarakat Suku Dayak. Potensi yang dimiliki oleh masyarakat Dayak adalah kearifan lokal yang sudah ada sejak zaman dahulu, dimana kearifan lokal tersebut dapat diimplementasikan dan bersinergi dengan masyarakat setempat

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiip

Publisher

Subject

Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan (JIIP), merupakan media komunikasi dan informasi bagi pengembangan ilmu pemerintahan, baik pemerintahan lokal, nasional, regional, maupun internasional. JIIP diterbitkan untuk menjadi wahana pendorong perkembangan ilmu pemerintahan melalui dokumentasi hasil-hasil ...