Inovasi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen
Vol. 11 No. 2 (2024): Inovasi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen

Pengembangan Media Pembelajaran dengan Bantuan Canva dan Liveworksheets pada Materi Siklus Akuntansi Perusahaan Jasa di SMKN 6 Surabaya

Azzahro, Merry Ayu (Unknown)
Listiadi, Agung (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Perkembangan teknologi abad 21 khususnya di Indonesia terjadi sangat dinamis. Perkembangan tersebut berdampak pada segala bidang tidak terkecuali bidang pendidikan. Sehingga adanya perubahan kurikulum yaitu Kurikulum Merdeka. Sehingga seorang guru hendaknya dapat berinovasi dalam mengimplementasikan media pembelajaran yang dapat disesuaikan dengan peserta didik dengan memanfaatkan kemajuan teknologi guna menjawab tantangan zaman yang serba digital. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan proses pembuatan produk berupa media pembelajaran menggunakan canva dan liveworksheets 2) Mengetahui kelayakan media pembelajaran menggunakan canva dan liveworksheets 3) Mengetahui respon peserta didik setelah dilakukan uji coba pada media pembelajaran yang dikembangkan. Penelitian Research and Development (R&D) ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahap Analisis, Desain, Pengembangan, Implementaasi, dan Evaluasi, dengan hasil luaran media pembelajaran berbasis android yang dapat dibuka menggunakan link berbasis digital. Media pembelajaran yang dikembangkan ditelaah dan divalidasi terlebih dahulu oleh ahli materi, dan ahli media. Kemudian dilakukan uji coba pada 20 peserta didik kelas X Akuntansi 2 SMK Negeri 6 Surabaya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media pembelajaran menggunakan bantuan canva dan liveworksheets pada materi siklus akuntansi perusahaan jasa layak digunakan. Kelayakan dari hasil validasi materi adalah 94,2% dengan kategori sangat layak, kelayakan dari hasil validasi media adalah 94,7% dengan kategori sangat layak, dan hasil respon peserta didik adalah 97,2% dengan kategori sangat baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Inovasi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Inovasi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen adalah publikasi ilmiah yang memuat hasil penelitian dan kajian pemikiran bidang ilmu ilmu manajemen, baik di lingkup marketing, sumberdaya manusia dan keuangan. Dikelola oleh Prodi Magister Manajemen Universitas Pamulang, melaui proses review. ...