Teknologi informasi berperan penting dalam memperbaiki kualitas suatu Instansi. Penggunaanya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan, dan kelengkapan sebuah sistem yang terintegrasi, sehingga proses organisasi yang terjadi akan efesien, terukur, serta fleksibel. Salah satu bentuk perkembangan IT adalah dengan adanya smartphone atau yang biasa disebut telepon pintar. Kelebihan dari smartphone memudahkan pengguna untuk update beragam informasi melalui smartphone atau telepon pintar. Smartphone memberikan berbagai macam kemudahan bagi manusia salah satunya dengan banyaknya aplikasi yang ada pada telepon pintar. Android merupakan salah satu sistem operasi yang digunakan pada smartphone, sistem operasi android paling banyak dipakai di berbagai merk smartphone. Android merupakan sistem operasi berbasis linux yang menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi sendiri. Hal ini membuka kesempatan bagi berbagai instansi untuk meningkatkan kinerjanya, begitu juga pada RSUD Besemah kota Pagar Alam khususnya pada unit BANK Darah. Available online at 01/04/2019
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2019