Journal Of Health Science Community
Vol. 3 No. 1 (2022): August

Sikap Ibu Balita Terhadap Imunisasi Dasar di Masa Pandemi Covid-19 di Desa Gajah Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo

Hastuti Prihatin (Unknown)
Sutrisno (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2022

Abstract

Rendahnya cakupan kunjungan ibu dalam melakukan imunisasi dasar pada balita selama masa pandemi. Tujuan penelitian untuk mengetahui sikap ibu balita terhadap imunisasi dasar dimasa pandemi Covid-19 di Desa Gajah Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional dan merupakan analitik korelasional dengan pendekatan crossectional. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Juli 2021. Analisis inferensial menggunakan uji korelasi coefficient contigency. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki sikap positif sebanyak 26 responden (86,7%) dan data hampir seluruh responden memiliki imunisasi dasar lengkap yaitu 26 orang (86,7%). Ada Hubungan antara sikap ibu dengan imunisasi dasar lengkap pada masa pandemi di Desa Gajah Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo. Pentingnya keaktifan tenaga kesehatan terutama bidan dalam pemberian penyuluhan pada seluruh masyarakat, serta keaktifan kader-kader dalam memberikan informasi pada ibu tentang kelengkapan imunisasi dasar pada masa pandemi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jhsc

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal of Health Science Community (JHSC) is an open access journal (e-journal) which publishes scientific works for health worker, academic people, and practitioners. JHSC welcomes and invites original and relevant research articles in health science, as well as literature study and case report ...