Jurnal Agribisnis dan Pengembangan Wilayah
Vol. 1 No. 1 (2009): CEFARS : JURNAL AGRIBISNIS DAN PENGEMBANGAN WILAYAH

FENOMENA KELANGKAAN PUPUK KIMIA DAN ALTERNATIF SOLUSINYA

Danapriatna, Nana (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2018

Abstract

Pupuk merupakan sarana produksi utama dalam setiap usahatani. Kebutuhan pupuk setiap musim tanam semakin meningkat sehingga terjadi kelangkaan pupuk pada beberapa sentra produksi pertanian. Kelangkaan pupuk terutama yang bersubsidi ini terjadi karena perbedaan perhitungan jumlah kebutuhan pupuk antara petani dengan Deptan, adanya pemborosan ditingkat petani karena belum sesuainya dosis, waktu pemberian dan cara pemupukan untuk setiap lokasi, jenis dan fase pertumbuhan tanaman. Selain itu, penyebab terjadi kelangkaan pupuk karena adanya kenakalan dan kemacetan dalam jalur distribusi pupuk bersubsidi dan terjadi penggunaan pupuk bersubsidi untuk industri dan bukan langsung didistribusikan ke petani. Upaya untuk mengatasi kelangkaan pupuk antara lain adalah pengelolaan hara spesifik lokasi, pemanfaatan bahan organik, dan penggunaan pupuk hayati. Selain itu juga dilakukan upaya perbaikan budaya dan karakter semua pelaku yang berhubungan dengan pupuk.

Copyrights © 2009






Journal Info

Abbrev

cefars

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Cefars menyediakan wadah penyebarluasan hasil penelitian tentang semua aspek yang berkaitan dengan manajemen agribisnis, ekonomi pertanian, penyuluhan pertanian, pemasaran produk pertanian, agroteknologi, dan pengembangan ...