Jurnal Penelitian Hasil Hutan
Vol. 42 No. 2 (2024): Jurnal Penelitian Hasil Hutan

PENINGKATAN KUALITAS VINIR BATANG KELAPA SAWIT MENGGUNAKAN TANIN RESORSINOL FORMALDEHIDA

Pari, Rohmah (Unknown)
Hermawan, Dede (Unknown)
Santoso, Adi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Produk samping batang kelapa sawit dapat digunakan sebagai bahan impregnan berbasis tanin. Pada studi ini, ekstrak kulit batang sawit direaksikan dengan resorsinol dan formaldehida dengan perbandingan bobot 100 : 2,5 : 10, menggunakan katalis NaOH pada kondisi suhu kamar hingga mencapai pH 10-11 (pada kondisi basa) untuk memperoleh bahan impregnan. Penggunaan bahan impregnasi dapat meningkatkan kualitas vinir sawit meliputi kerapatan, kekakuan, kekuatan, dan pengembangan tebal. Optimasi perendaman vinir sawit dalam impregnan tersebut ditelaah dengan perlakuan waktu perendaman antara lain tanpa perlakuan perendaman (kontrol) serta perlakuan perendaman masing-masing selama 15, 30, dan 60 menit yang dilakukan pada suhu kamar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan perendaman vinir dalam impregnan meningkatkan kerapatan (70%), kekakuan (2 kali) dan kekuatan (2 kali), dengan pengembangan tebal kurang dari 25%. Berdasarkan hubungan persamaan garis regresi kuadratik pengembangan tebal dan lama perendaman, maka kondisi impregnasi yang optimum diperoleh pada saat vinir sawit direndam dalam bahan impregnan selama 28 menit.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jphh

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Penelitian Hasil Hutan is a scientific publication reporting research findings in the field of anatomy, physical and mechanical, fiber technology, composite, biodeterioration and preservation of lignocellulosic materials, forest products drying technology, wood sawing and machining, wood and ...