Engineering Jurnal bidang Teknik
Vol. 14 No. 2 (2023)

Kombinasi Postur Kerja pada Pewarnaan Batik Colet dengan Analisa Rula (Rapid Upper Limb Assessment)

Siswiyanti Siswiyanti (Universitas Pancasakti Tegal)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2023

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk menganalisa kombinasi postur tubuh pekerja pada pewarnaan batik  colet menggunakan metode RULA (Rapid Upper Limb Assessment) sehinggga dapat mengantisipasi cidera dan rasa sakit. Metode RULA (Rapid Upper Limb Assessment) merupakan metode ergonomi yang digunakan untuk menginvestigasi dan mengevaluasi posisi kerja dari tubuh bagian atas. Hasil penelitian yang telah dilakukan pada 3 kombinasi pewarnaan colet pada jangkauan tangan dekat, tengah dan jauh yaitu :  posisi postur menggunakan meja rendah dengan posisi tubuh setengah berdiri didapatkan skor akhir ketiganya adalah 7. Posisi postur menggunakan  meja tinggi dengan posisi tubuh berdiri didapatkan skor akhir adalah 4, 3 dan 7, dan postur yang terbaik untuk mengantisipasi cidera dan rasa sakit yaitu pada posisi postur kerja menggunakan meja rendah dengan posisi tubuh duduk dengan skor akhir adalah 3,6 dan 5. Postur kerja pewarnaan colet terbaik menggunakan Meja Rendah dan duduk (jangkauan tangan pendek)  memiliki tingkat resiko sedang dengan tindakan Perlu investigasi lebih lanjut, mungkin diperlukan adanya perubahan untuk perbaikan sikap kerja

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Jureng

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

The focus and scope of engineering journals cover various aspects of the engineering field. The focus and scope of this engineering journal are: A. Focus: Original research in various branches of engineering Development of new technologies Practical application of engineering theory Innovation in ...