Jurnal Penelitian Sains
Vol 12, No 1 (2009)

Identifikasi Keramik Na-β”-Al2O3 dengan Penambahan Variasi Komposisi (0%, 3% dan 6%) Berat MgO

Ramlan Ramlan (Jurusan Fisika FMIPA, Universitas Sriwijaya, Sumatera Selatan)
Akmal Johan (Jurusan Fisika FMIPA, Universitas Sriwijaya, Sumatera Selatan)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2009

Abstract

Telah diidentifikasi keramik Na-β”-Al2O3 sebagai bahan elektrolit padat pada baterai Sodium Sulfur (Na-S) Cell. Sampel di buat dengan teknik cetak kering (dry pressing), pada kuat tekan 40.000 kPa. Karakterisasi yang meliputi analisis struktur fasa, konduktifitas ionik, porositas dan densitas. Paduan bahan baku Al2O3-Na2O berdasarkan Diagram Biner De Vries dan Roth serta Diagram Tersier Al2O3-Na2O-MgO, pada komposisi 87% mol Al2O3 dan 13% mol Na2O dengan penambahan variasi aditif (0%, 3% dan 6%) berat MgO serta bahan perekat PVA 4% berat. Proses sintering dilakukan pada temperatur 1150_C selama ±6 jam. Hasil pengujian terbaik didapatkan pada penambahan 3% berat MgO dengan konduktifitas ionik pada temperatur ruang sebesar 2, 8998×10−6 (.cm)−1, porositas 56,4196% dan densitas 1,4728 gr/cm3, sedangkan fasa β”-Al2O3 lebih dominan terbentuk pada penambahan 6% berat MgO.

Copyrights © 2009






Journal Info

Abbrev

jps

Publisher

Subject

Chemistry Mathematics Physics

Description

Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari ...