Journal of Information Technology (JIfoTech)
Vol 4 No 2 (2024): Journal of Information Technology

Analisis Sentimen Pengguna Aplikasi Dana Menggunakan Metode Naïve Bayes

Sriani Sriani (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)
Armansyah Armansyah (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)
Mia Audina Rambe (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2024

Abstract

Aplikasi Dana adalah salah satu contoh dompet digital yang populer digunakan oleh masyarakat untuk melakukan pembayaran online. Aplikasi ini menawarkan layanan yang memudahkan pengguna karena tidak perlu membawa kartu debit atau uang tunai, serta dianggap lebih aman karena dilindungi dengan kata sandi yang hanya bisa diakses oleh pemilik akun. Meskipun banyak orang menggunakan aplikasi ini, tanggapan yang diberikan beragam; ada yang positif, negatif, dan netral. Salah satu platform untuk memberikan ulasan tentang aplikasi Dana adalah Aplikasi Market, tempat di mana aplikasi Dana dapat diunduh. Setelah mengunduh, pengguna dapat menulis ulasan berdasarkan pengalaman mereka selama menggunakan aplikasi tersebut. Namun, terkadang ada ulasan yang tidak sesuai dengan rating yang diberikan. Untuk mempelajari dan menganalisis fenomena ini, diperlukan metode untuk mengklasifikasikan komentar pengguna menjadi beberapa kategori, yaitu positif, negatif, dan netral. Penelitian ini menggunakan metode Naive Bayes untuk mengidentifikasi sentimen positif, negatif, dan netral dalam komentar pengguna aplikasi Dana di Playstore. Pengujian dilakukan dengan 1000 data, dengan 800 data untuk pelatihan dan 200 data untuk pengujian, menghasilkan akurasi sebesar 88%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jifotech

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Information Technology (JIfoTech) contains research articles in the scope of information technology, in the form of Internet of Things (IoT), web technology, databases, artificial intelligence, business intelligence, security and network infrastructure, human and computer interaction ...