Penelitian ini membahas Peran Kualitas Pelayanan CS Terhadap Jumlah Nasabah Pada PT. Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Sudirman Palembang. Adapun rumusan masalah yang dibahas dalam penelitian ini ialah Bagaimanakah pengaruh pelayanan terhadap kepuasan nasabah pada PT. Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Sudirman Palembang. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif bertujuan menjelaskan peran kualitas pelayanan CS terhadap peningkatan jumlah nasabah. Hasil dari penelitian ini akan dideskripsikan dengan perhitungan metode kualitatif dari hasil data lapangan dengan menggunakan metode wawancara, dokumentasi, dan observasi.
Copyrights © 2023