Journal for Quality in Women's Health
Vol. 3 No. 1 (2020): Journal for Quality in Women Health

Analisis Kemampuan Aplikasi Metode Kalender Keluarga Berencana Wanita Usia Subur (WUS) Dalam Menentukan Masa Subur Di Puskesmas Balowerti Kota Kediri

Erma Retnaningtyas (Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia)
Fitri Astutik (Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia)
Anisa Fajar Wati (Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia)
Sariyati Malo (Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2020

Abstract

Bagi yang menginginkan kehamilan, masa subur biasa dijadikan patokan untuk melakukan hubungan seksual karena saat ini ovulasi sedang tejadi sehingga kemungkinan hamil sangat besar. Desain penelitian ini menggunakan analitik korelasional dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi sebanyak 60 wus dengan menggunakan teknik accidental sampling diperoleh responden 52 responden. Hasil penelitian pada 52 responden didapatkan hampir setengah dari responden berpengetahuan kurang sebanyak 24 orang (46,2 %), hampir sebagian besar dari responden tidak dapat menentukan masa subur sebanyak 32 orang (61,5 %), sebagian besar dari responden tidak dapat melaksanakan aplikasi keluarga berencana sebanyak 36 orang (69,2 %). Hasil analisa dengan uji regresi logistic didapatkan penentuan masa subur dengan nilai p-value sebesar 0,000 atau < 0,05 dan pengetahuan dengan nilai p-value sebesar 0,000 atau < 0,05 sehingga Hı diterima dan Hօ ditolak yang artinya ada hubungan antara penentuan masa subur dan tingkat pengetahuan dengan aplikasi keluarga berencana.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JQWH

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Journal for Quality in Women’s Health is journal published by Midwefery Education Program of Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia. This journal contains the science of pregnancy, childbirth, and breastfeeding, periods of interval and regulation of fertility, climacterium and menopause, newborn ...