Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat keefisiensian antara bank syariah di Malaysia yang menggunakan metode Data Envelopment Analysis (DEA) dengan pendekatan Maqashid Syariah di Malaysia menggunakan teknik DEA. Populasi dalam penelitian ini adalah Bank Umum Syariah di Malaysia. Penelitian ini selama periode 2011-2015, memilih 9 bank syariah di Malaysia yang dijadikan bahan penelitian. Pengujian informasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Data Envelopment Analysis (DEA). Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa bank syariah di Malaysia yang mengalami produktivitas selama beberapa tahun terakhir adalah Affin Islamic Bank Berhad, CIMB Islamic Bank Berhad, dan RHB Islamic Bank Berhad, sedangkan yang sejauh ini menguntungkan adalah Affin Islamic Bank Berhad dan yang ditinjau dari segi pendapatan personal tidak ada yang mengalami efisiensi.
Copyrights © 2022